Membantu Kesulitan Rakyat, Danramil 0811/20 Grabagan Mengajak Masyarakat Karya Bakti Bersihkan Jalan

    Membantu Kesulitan Rakyat, Danramil 0811/20 Grabagan Mengajak Masyarakat Karya Bakti Bersihkan Jalan

    TUBAN, – Untuk menciptakan kebersamaan diwilayah bersama bermasyarakat, dibawah komando Danramil 0811/20 Grabagan Kapten inf Hasan Bisri mengajak seluruh anggota Babinsa dan Forkopimka Grabagan dan warga masyarakat Desa Grabagan melaksanakan kegiatan karya bakti membersihkan Parit dan kanan kiri jalan dalam rangka persiapan Lomba Kampung Idaman Berseri (KIB) di Dusun Juwarsari Desa Grabagan Kec. Grabagan Kab. Tuban, Kamis ((13/7/2023).

    Danramil 0811/20 Grabagan Kapten inf Hasan Bisri menuturkan, Sasaran kerja bakti tersebut adalah pembersihan sektor kanan kiri jalan serta parit yang berada dipinggir jalan dimana kondisi jalan dan parit ditumbuhi rumput liar membuat pemandangan disekitar jalan menjadi kelihatan kurang terpelihara kebersihannya.

    “Salah satu bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, menjadi bagian dari Tugas pokok TNI AD khususnya membantu kesulitan masyarakat dan pemerintah daerah, ” Tutur Kapten Inf Hasan Bisri.

    Di tempat yang sama Camat Grabagan Bpk. Tolikan SE., menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI, karena kegiatan karya bakti ini terselenggara tidak lain karena peran aktif dari Babinsa Koramil 0811/20 Grabagan bersama masyarakat.

    “Semoga hasilnya nanti bisa maksimal dalam perlomban KIB nanti, ” Harapnya. (Faro)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Simo Dampingi Vaksinasi PMK Hewan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Berikan Wasbang Dan Pengetahuan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Tony Rosyid: Pilgub di IKN Memanas
    Danlanud Sultan Hasanuddin Sambut Kedatangan Menteri Pertanian dan Kasum TNI di Makassar
    Danlanud Sultan Hasanuddin Buka Pendidikan Latihan Kerja TEMBSC Angkatan 31

    Ikuti Kami